SMA N.1 Jayapura Gandeng RelawanTIK Papua, HMI Komisariat FKIP Uncen Gelar Worskhop Literasi Digital

Jayapura –  SMA N 1 Jayapura mengendang  RelawanTIK Papua dan HMI Komisariat FKIP Ucen Gelar Workshop Literasi Digital Mengelar Workshop Literasi Digital bertempat di Perpustakaan Sekolah, Kamis (03/02/2022). Kegiatan ini di ikuti keterwakilan siswa kelas X,  XI dan XII dengan mentaati protokol kesehatan.

Sebelumnya di tahun 2017 SMA N. 1 Jayapura terpilih menjadi salah satu sekolah di papua menjadi sekolah percontohan atau  pilot project kegiatan literasi  digital, khusus bagi  SMP dan SMA di  Provinsi Papua oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA).

Mengutip Detik.com pada tanggal 4 desember 2021 Menteri Komunikasi dan Informatika, Johnny G. Plate mengatakan 200 juta masyarakat Indonesia merupakan pengguna internet. Ia menjelaskan layaknya dua sisi koin, ruang digital juga memiliki sisi positif dan negatif. Sisi negatifnya, internet digunakan untuk penyebaran hoaks dan konten radikal yang mengancam keutuhan bangsa.

“Kecakapan dan peningkatan literasi melalui digital bukan saja suatu kebutuhan, melainkan suatu keharusan untuk menciptakan ruang digital yang aman, nyaman, bersih, positif, dan produktif,” ujar Johnny dalam keterangan tertulis, Jumat (3/12/2021).

Pelaksanaan program literasi digital nasional di dasarkan pada empat pilar literasi digital. Keempat pilar tersebut adalah Kecakapan Digital (Digital Skill), Keamanan Digital (Digital Safety), Etika Digital (Digital Etic), dan Budaya Digital (Digital Culture).

Pada sesi ini siswa-siswi di fokuskan pada Kecakapan Digital (Digital Skill) untuk bisa mengolah informasi, mengabarkan secara kreatif, baik dan benar dengan cara belajar menulis jurnalistik dan juga desain grafis.

Workshop ini adalah rangkian literasi sekolah dalam menumbuhkan kesadaran siswa untuk dapat mengolah dan memahami informasi dengan baik dan sebagai rencana tindak lanjut dari program literasi digital sekolah.

“Pihak sekolah juga lagi mempersiapkan festival literasi untuk menumbuhkan, mendorong siswa-siswi selalu aktif dan terus belajar hal-hal baru”, Ungkap Ibu Omas, M.Pd Selaku Kepala Perpustakaan dan Penanggung Jawab kegiataan saat menutup acara worksop. *

Rujukan :
  1. https://inet.detik.com/cyberlife/d-5840052/menkominfobeberkan-4-pilar-untuk-tingkatkan-literasi-digital-di-ri
  2. https://kabarpapua.co/sman-1-jayapura-jadi-percontohan-literasi-digital/