Jayapura – Bertempat di Ballroom Suni Garden Lake Sentani Kabupaten Jayapura Provinsi Papua telah berlangsung acara Analisis Papua Strategis dan Lembaga Transformasi Papua Kegiatan Bedah Buku Jayapura Emas 2030, Senin (30/08/2021).
Hadir dalam kegiatan yakni Kapolda Papua Irjen Pol. Mathius D Fakhri, S.I.K., Irwasda Polda Papua Kombes Pol Alfred Papare, S.I.K., Dir Binmas Polda Papua Kombes Pol Gatot Aris Purbaya, S.I.K., Ketua Analisis Papua Strategis Laus D. C. Rumayom, S.Sos, M.Si., Penulis Buku Jayapura Emas 2030 Dr. John Manangsang, M.Kes., AIFO-K.
Kegiatan diawali dengan sambutan oleh Laus D. C. Rumayom, S.Sos, M.Si selaku Ketua Analisis Papua Strategis yang mana 2 tahun lebih saya mendirikan komunitas analisis Papua strategis. Awalnya komunitas terbatas terdiri beberapa akademisi, peneliti dan para tokoh2 Nasional yang bergelut dengan persoalan dampak globalisasi terkait eksistensi masyarakat adat di seluruh Indonesia.
“Sehingga kami coba berpikir nyata dan lewat dunia sosial untuk mendampingi baik yang dilakukan Presiden maupun pimpinan khususnya di Papua dan Papua Barat. Analisis ini terdiri juga dari diplomat baik di Kemendagri, Kemenlugri maupun profesional yang berpikir mengembangkan sektor2 ekonomi swasta yang juga sangat menentukan upaya2 percepatan pembangunan di Papua,”kata Laus D. C. Rumayom, S.Sos, M.Si
Ditmbahkan juga, Kami hadir untuk mengawal upaya baik dari masyarakat adat maupun tokoh-tokoh Papua untuk menuju Jayapura Emas 2030.
Dalam kesempatannya Kapolda Papua mengatakan kami dari Kepolisian Daerah Papua menyambut baik atas hadirnya buku “Jayapura Emas 2030” karya terbaru Dr. John Manangsang Wally, M.Kes., AIFO-K, sebagai karya paripurna yang sangat fundamental dan komprehensif dalam menguraikan dengan meyakinkan dan menegaskan usulan membangun “Jalan Tengah” yang konstruktif sebagai tawaran solusi yang “Multi Win Win Solution” terhadap percepatan pembangunan di Papua, khususnya di Kabupaten Jayapura.
“Tentu kita semua percaya, tidak ada kebangkitan dan kemajuan tanpa diusahakn secara sengaja dan penuh kesadaran. dan upaya itu harus dimulai dari niat mulia kita untuk mewujudkan Papua yang lebih damai, sehat, cerdas, beriman, beradab, kondusif, sejahtera, maju dan sukses Bersama,”kata Kapolda Papua.
Kapolda Papua juga menambahkan, dengan cakupan yang komprehensif, penjelasan yang mnedalam, serta argumentasi dan relevansi yang kuat, karya Dr. John Manangsang Wally, M.Kes, AIFO-K ini, bisa menjadi buku sumber, baik untuk kepentingan studi pendidikan, maupun panduan praktis dalam merancang, membangun, dan melaksanakan percepatan pembangunan di Kabupaten Jayapura.
Selanjutnya kegiatan dilanjutkan dengan Pemukulan tifa oleh Kapolda Papua sebagai simbol dibukanya kegiatan Analisis Papua Strategis dan Lembaga Transformasi Papua Kegiatan Bedah Buku Jayapura Emas 2030 dan Penyerahan Jayapura Emas 2030 secara simbolis dari Dr. John Manangsang, M.Kes., AIFO-K selaku penulis kepada Bapak Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D. Fakhiri, S.I.K.
Leave a Reply