Kapolres Yahukimo Bersama Satgas Binmas Noken Sambangi Warga dan Serahkan Bendera Merah Putih

Yahukimo – Kapolres Yahukimo AKBP Deni Herdiana, S.E., S.H. bersama personel Satgas Binmas Noken melaksanakan kunjungan kepada warga kampung Muara distrik Dekai, kabupaten Yahukimo sekaligus membagikan bendera Merah Putih dalam rangka HUT RI ke-76, Minggu (15/08).

Dalam kesempatannya Kapolres Yahukimo AKBP Deni Herdiana, S.E., S.H. menyampaikan kepada kepala kampung Muara bapak Imbari Otimuka, bahwa kedatangannya yang didampingi Tim Satgas Binmas guna menumbuhkan rasa Nasionalisme masyarakat dan mengajak masyarakat untuk menggelorakan semangat Nasionalisme menjelang hari kemerdekaan Indonesia dengan memasang bendera Merah Putih dirumah masing-masing.

“Oleh karena itu saya bersama personel Satgas Binmas Noken akan menyerahkan bendera Merah Putih dan sarana kontak berupa Sembako sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat kampung Muara distrik Dekai ini,”  ucap Kapolres Yahukimo.

Diwaktu yang sama kepala kampung Muara bapak Imbari Otimuka mengucapkan terima kasih banyak atas kunjungan dan arahan yang di sampaikan bapak Kapolres Yahukimo bersama Tim Satgas Binmas Noken.

“Saya serta masyarakat kampung Muara mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan bantuan yang diberikan oleh Kapolres Yahukimo beserta Tim Satgas Binmas. Semoga apa yang diberikan ini dapat berguna bagi masyarakat dikampung Muara,” ungkap bapak Imbari Otimuka.