Jayapura – Bertempat di PTC Entrop telah dilaksanakan gerai Vaksin TNI-Polri oleh Polda Papua yang dihadiri oleh Kakorlantas Polri Irjen Pol Drs. Istiono, M.H. didampingi Wakapolda Papua Brigjen Pol Dr. Eko Rudi Sudarto, S.I.K., M.Si., Deriktur Utama PT Jasa Raharja Bapak Rivan Achmad Purwanto, serta para Rombongan Polri dan Jasa Raharja, Kamis (12/08).
Dalam kesempatannya Kakorlantas menyampaikan bahwa pada hari ini kita melaksanaan gerai vaksin yang dilaksanakan oleh Polda Papua dan dikhusukan oleh pengemudi beserta masyarakat.
“Di kegiatan Vaksinasi ini, masyarakat yang melasanakan vaksinasi kurang lebih sebanyak 350 orang. Semoga dengan kegiatan vaksinasi ini held imunity daripada masyarakat terutama pengemudi kendaraan di bidang angkutan umum dapat terjaga sehingga tetap dalam kondisi yang baik dan sehat. Kita melaksanakan kegiatan vaksinasi juga karena berkaitan dengan persiapan PON XX di wilayah Papua,” ucap Kakorlantas.
Kakorlantas juga mengatakan, Pengemudi ini adalah agen utama karena mengendalikan mobilitas daripada angkutan umum yang ada di Papua agar selalu kita perhatikan termasuk juga mobilitas yang dilakukan oleh Polda Papua dengan aktivitas pembatasan yang berkaitan dengan PPKM juga sudah dilakukan.
“Nanti kita akan tinjau dilapangan bahwa Polda Papua membangun tiga titik Pos di perbatasan dan 5 titik pos di dalam Kota untuk menjaga mobilitas agar pergerakan dapat dikelola dengan baik untuk mencegah penyebaran covid-19. Saya rasa apa yang kita langkahkan hari ini agar kita dukung semua aktivitas yang dilaksanakan sekarang,” pungkas Kakorlantas.
Selain itu, terkait dengan SIM 3 jenis yang akan berlaku nantinya masih dalam proses sosialisasi, kita akan menyiapakan proses sarana dan prasarananya dengan melakukan persiapan. Yang mana sejauh ini pemberlakuannya masih dalam proses sosialisasi. Untuk tilang elekronik sejauh ini di Papua sudah di pasang di dua titik yang menurut saya sudah sangat efektif yang mudah-mudahan dari tahun ke tahun kamera tilang elektronik ini dapat ditambah lagi. Dan untuk di Papua penerapan tilang elektronik sudah diberlakukan kurang lebih 1 bulan.
Dalam kesempatannya Kepala Jasa Raharja mengatakan bahwa hari ini kita melaksanakan vaksin dan ini adalah serangkaian dari kegiatan vaksin yang dilaksanakan oleh Ka Korlantas bersama Jasa Raharja dan pada 5 periode yang kami lakukan kita fokus kepada pengemudi dimana kita lakukan lebih dari 6 terminal baik di Jawa, Sulawesi dan Papua saat ini.
“Tujuan dari kegiatan ini adalah betul-betul kita meningkatkan held imunity masyarakat seluruh lapisan tanpa melihat siapapun, dalam kegiatan ini juga kita memberikan bantuan sosial yang merupakan kepedulian kami kepada masyarakat yang membutuhkan. Mudah-mudahan ini semua bermanfaat dan Indonesia semakin sehat, Indonesia semakin kuat dan Indonesia semakin Tangguh,” ujar Kepala Jasa Raharja.
Kabid Dokkes Polda Papua Kombes Pol. dr. Nariyana mengatakan bahwa Pada pelaksanaan vaksin ini kami menurunkan tenaga vaksinator sebanyak 12 orang untuk melakukan Vaksinasi kepada Masyarakat maupun pengemudi.
“Untuk saat ini pasien Covid-19 di rumah sakit Bhayangkara mengalami penurunan hingga dibawah 50% yang sebelumnya pasien Covid-19 mencapai 90%, Harapan kami kepada wartawan dan media agar dapat dipublikasikan dengan baik sehingga tidak terjadi pemberitaan hoax kepada masyarakat, sehingga dapat membantu pemerintah agar penyebaran Covid-19 dapat diatasi,” tutur Kabid Dokkes Polda Papua.
Sementara itu, dalam kesempatannya seorang masyarakat Bapak Dimara mengapresiasi dan mengucapkan banyak terima kasih kepada Kepolisian karena telah melaksanakan gerai vaksin ini, semoga pelaksanaan pada hari ini dapat bermanfaat untuk kita semua di Kota Jayapura khususnya dan yang ada di Papua.
“Saya juga sampaikan kepada seluruh masyarakat bahwa vaksin tidak berbahaya seperti apa yang kita lihat dimedia. Vaksin ini dapat membatu ketahanan tubuh kita dan anti bodi kita agar bisa tetap sehat dalam melaksanakan pekerjaan kita,” ucap Bapak Dimara.
Di akhir kegiatan, Kakorlantas bersama rombongan membagikan sembako kepada masyarakat yang selesai di Vaksin.
Leave a Reply