Yahukimo – Bertempat di Kampung Moruku, Distrik Dekai Kabupaten Yahukimo giat Pelaksanaan Upacara bendera merah putih dalam rangka HUT RI Ke-76 serta penyerahan sarana kontak kepada masyarakat, Selasa (17/08/2021).
Kegiatan tersebut dipimpin oleh Wakapolres Yahukimo Kompol Alfons Umbora dan diikuti Personil Satgas Binmas Iptu Joni Linggi, Bripka Soleman F, SE, Bripka I Gusti Komang Jaya. W, SE, Bhabinkamtibmas dan Personil Polres Yahukimo.
Wakapolres Yahukimo dalam kesempatannya mengatakan pada arahannya kepada masyarakat Kampung Moruku bahwa tujuan pelaksanaan Upacara bendera ini yaitu sebagai bentuk rasa nasionalisme masyarakat dan rasa peduli serta menghargai Negara Indonesia yang dilambangkan Garuda Pancasila.
Lanjut Wakapolres, setelah pelaksanaan Upacara HUT RI Ke-76 rombongan bersama Tim Satgas Binmas menyerahkan sarana kontak berupa sembako dan sarana olahraga sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat.
“Kami memberikan bantuan berupa sarana kontak ini dengan maksud dapat membantu kebutuhan perekonomian masyarakat Kampung Moruku di tengah pandemi covid-19 saat ini,” jelas Wakapolres.
Kepala Kampung Moruku Bpk Sem Ira serta masyarakat Kampung Moruku mengucapkan terima kasih atas pelaksanaan upacara HUT RI Ke-76 dan akan selalu setia terhadap NKRI. Dengan adanya upacara bendera masyarakat mengerti serta memahami arti lambang negara RI, kami juga mengucapkan terima kasih kepada Polri terutama Satgas Binmas karena telah memberikan berkat berupa sembako dan sarana olahraga.
Leave a Reply